Selasa, 06 September 2016

Putra & Putri Bhakti Wiyata 2016

“Prestasi ini tidak lepas dari dukungan dan doa kedua orang tua saya”

Saya merasa sangat senang dan bersyukur pada Allah SWT atas terpilihnya saya menjadi juara 1 dalam ajang pemilihan Putra & Putri Bhakti Wiyata 2016. Prestasi ini tidak lepas dari dukungan dan doa kedua orang tua saya. Terima kasih juga untuk tema-teman kampus yang sudah mendukung penuh keikutsertaan saya dalam ajang ini sehingga saya terus berjuang untuk memberikan yang terbaik.

Menurut saya kompetisi Pemilihan Putra-Putri Bhakti Wiyata ini sangat memberi manfaat bagi semua finalis. Selain dapat mengembangkan bakat dan talenta, para finalis juga dapat menambah wawasan dan pengetahuan mereka. Dengan mengikuti kompetisi ini, saya mendapatkan pengalaman yang sangat berharga. Satu hal yang paling berkesan bagi saya adalah momen disaat pertama kalinya saya berjalan di catwalk dan dilihat oleh banyak orang.

Banyak hal yang saya peroleh saat menjalani masa karantina dan persiapan untuk tampil di babak final. Saya sangat berterima kasih kepada seluruh dewan juri Putra-Putri Bhakti Wiyata yang telah memberikan arahan dan saran positif bagi saya untuk mempersiapkan penampilan saya agar menjadi lebih baik.

Harapan saya untuk ajang Putra-Putri Bhakti Wiyata di tahun depan, semoga kompetisi ini tetap diadakan setiap tahunnya dan dapat berkembang menjadi lebi baik dari tahun ke tahun karena kompetisi ini sangat berkesan dan banyak memberikan manfaat bagi seluruh finalis.




“Dengan mengikuti kompetisi ini saya mendapat pengalaman dan pelajaran baru dalam hal pengetahuan dan wawasan”

Saya merasa sangat bahagia dan bersyukur saat dinobatkan menjadi juara 1 Putri Bhakti Wiyata 2016 dan Juara Favorit Putri Bhakti Wiyata 2016. Saya sungguh tidak menyangka mendapatkan dua juara sekaligus dalam ajang ini. Prestasi ini tak lepas dari dukungan keluarga, teman-teman dan semua orang yang sudah mendukung saya serta mendoakan saya untuk memenangkan kompetisi Putra & Putri SMK Kesehatan Bhakti Wiyata.

Motivasi terbesar saya dalam mengikuti ajang ini karena saya ingin membanggakan kedua orang tua, guru dan tema-teman saya. Bagi saya ajang ini sangat spektakuler dan luar biasa. Dengan mengikuti kompetisi ini saya mendapat pengalaman dan pelajaran baru dalam hal pengetahuan dan wawasan.

Salah satu hal yang paling berkesan bagi saya adalah saat masa karantina. Dalam masa karantina saya belajar tentang kepercayaan diri tampil di depan orang banyak dan masukan dari para dewan juri sangat bermanfaat bagi saya.

Harapan saya untuk ajang pemilihan Putra-Putri SMK Kesehatan Bhakti Wiyata tahun depan, semoga lebih meriah lagi acaranya, lebih semarak lagi dan spektakuler dari tahun ini.

Pesan yang ingin saya sampaikan untuk semua yang ingin menjadi juara dalam ajang ini, tetaplah untuk optimis dan percaya diri.
Maju terus SMK Kesehatan Bhakti Wiyata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar