Senin, 19 September 2016

Eni Kusnuriyanti dari Prodi S1 Biologi Dapatkan Bekal Menuju Impian

Eni Kusnuriyanti
Kediri, 25 Februari 1997
Jurusan S1 Biologi Semester 2 Angkatan 2
Hobi : Membaca
Motto Hidup : Lebih baik merasakan sulitnya pendidikan sekarang daripada rasa pahitnya kebodohan kelak

Apa yang membuat Anda senang berkuliah di IIK?

Saya senang berkuliah di IIK, karena IIK memiliki lokasi strategis dan mudah dijangkau baik di dalam maupun di luar kota. IIK juga memiliki sarana dan prasarana yang lengkap bagi kelangsungan proses belajar mengajar sehingga proses belajar mengajar di IIK menjadi optimal. Selain itu, tenaga pendidik di IIK sangat berkompetensi di bidangnya.  

Apa alasan Anda memilih prodi S1 Biologi?

Saya memilih prodi S1 Biologi di IIK, karena sejak dahulu saya menyukai hal-hal yang mempelajari tentang kehidupan manusia dan lingkungan hidup. Saya juga menyukai kegiatan outdoor yang berkaitan dengan penelitian perkembangan hewan dan tumbuhan. Selain itu, saya juga senang terlibat dalam kegiatan laboratorium yang mencakup penggunaan mikroskop dan hafalan istilah-istilah penting. Hal ini dapat melatih daya ingat dan keterampilan saya. Saya berharap dari ilmu biologi yang saya tekuni ini menjadi bekal untuk kesuksesan saya nantinya.

Bagaimana kesan Anda ketika berkuliah di IIK? 

Kuliah di IIK sangat menyenangkan bagi saya, karena para dosen membimbing mahasiswa sampai benar-benar bisa demi mewujudkan tenaga kesehatan professional yang siap terjun ke dunia kerja. Selain itu, saya juga memperoleh skill di bidang bioedutainment dan penerapan pembuatan bioteknologi yang membuat ilmu pengetahuan saya semakin bertambah. Kurikulum yang diterapkan di IIK mendukung penyelesaian studi mahasiswa tepat waktu dan disiplin. Dosen yang berkompeten di bidangnya serta kelengkapan sarana dan prasarana terutama laboratorium membuat saya semakin bersemangat menimba ilmu di sini.

Bagaimana kiat Anda untuk dapat mencapai prestasi dalam perkuliahan?

Kiat saya untuk mencapai prestasi adalah dengan belajar kelompok, senantiasa berusaha lebih keras dari orang lain, bersikap lebih positif, berani untuk berinisiatif, tidak mengeluh jika mengalami kendala dalam perkuliahan, serta mengutamakan profesionalisme dalam mengerjakan tugas-tugas.

Adakah pesan yang disampaikan bagi yang ingin berkuliah di IIK?

Bagi adik-adik yang ingin berkuliah di IIK, manfaatkan kesempatan belajar dengan sebaik mungkin karena kelak nantinya segala ilmu yang kalian peroleh akan berguna untuk memasuki dunia kerja. Jangan pernah menutup mata dan telinga terhadap kritikan dan saran yang membangun, terima baik dan buruknya sebagai pendewasaan diri, tinggal bagaimana cara kita untuk memilih yang baik untuk masa depan kita kelak. Jika ada materi yang belum dipahami jangan ragu untuk segera bertanya kepada dosen. Semoga dapat menginspirasi teman-teman dan tetaplah menjadi mahasiswa yang rajin belajar untuk menjadi lebih baik dengan prestasi yang gemilang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar